Setelah berhasil melaksanakan IT Online Seminar Phase #1 yang diselenggarakan pada tahun 2020, NUNI kembali melaksanakan IT Online Seminar Phase #2 pada tahun 2021. Motivasi dari diadakannya kegiatan ini adalah untuk menambah pengayaan akademik khususnya dalam bidang Teknik Informatika dan Sistem Informasi yang diharapkan didapatkan oleh mahasiswa maupun dosen. Kemudian tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk memberikan wadah bagi dosen dalam memberikan pengayaan akademik di luar kelas yang biasa dilakukan saat perkuliahan. Selain itu diharapkan dapat membangun relasi antar dosen dalam bidang Teknik Informatika dan Sistem informasi antar anggota NUNI.

Dengan mengangkat tema besar yaitu “Peran Teknologi Informasi dalam Kehidupan Global”, IT Online Seminar Phase #2 terlaksana berkat kerjasama 5 anggota NUNI yaitu Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), BINUS University (BINUS), Universitas Islam Indonesia (UII), Universitas Katolik Soegijapranata (Unika Soegijapranata), Universitas Kristen Maranatha (UK Maranatha) dan Universitas Surabaya (Ubaya). Dalam pelaksanaannya, NUNI IT Online Seminar Phase #2 ini masih dilaksanakan secara online melalui Zoom.

Ada 7 sub-topik yang diangkat pada NUNI IT Online Seminar Phase #2 yaitu Artificial Intelligence, Cyber Security, UI/UX Designer, Corporate Information System, Cloud Computing, Gamification Learning, Learning Management System. Sub-topik inilah yang dibawakan oleh 23 pembicara yang berasal dari 5 universitas anggota NUNI yang disebutkan sebelumnya. Ada 23 sesi online seminar yang dilaksanakan dan terbagi dalam 3 Edisi yaitu Edisi Maret, April dan Mei. Untuk Edisi Maret, diisi oleh 4 Pembicara termasuk dari Industry yaitu Bapak Furin Ongko selaku Technical Program Manager APJ  dari Amazon Web Services (AWS). Edisi April diisi oleh 18 Pembicara yang membawakan topik seminar yang bervariasi. Sedangkan untuk Edisi Mei, terdapat 2 Pembicara yang mengisi edisi ini. Acara ini juga turut dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Informasi UK Maranatha, Bapak Ir. Teddy Marcus Zakaria, M.T.

NUNI IT Online Seminar Phase #2 sebetulnya ditargetkan untuk mahasiswa dan dosen anggota NUNI, namun kegiatan ini ternyata menarik perhatian dari peserta dari institusi di luar NUNI. Terlihat dari data peserta yang berpartisipasi dalam online seminar yaitu berjumlah 2.848 yang berasal dari 68 institusi (56 diantaranya merupakan institusi selain anggota NUNI).

Sekretariat NUNI mengharapkan kegiatan ini dapat menjadi salah satu tempat dimana mahasiswa maupun dosen atau bahkan masyarakat secara umum mendapatkan ilmu baru yang belum diketahui sebelumnya. Dengan diadakannya kegiatan sejenis maka secara tidak langsung juga turut mendukung program pemerintah di bidang pendidikan yaitu “Merdeka Belajar Kampus Merdeka”.